Spirit of Aqsa, Palestina– Penjajah Israel menyerang Kota Silwan, Al-Quds, Ahad (4/12). Para penjajah menembaki para warga Palestina menggunakan gas air mata. Akibatnya, sejumlah warga Palestina mengalami sesak nafas karena menghirup gas beracun.
Menurut warga al-Quds, Khaled Abu Tayeh, pasukan penjajah Zionis Israel menyerbu kampung Abu Tayeh di kota Silwan. Mereka menembakkan gas air mata dan bom suara ke arah para pemuda.
Dia menambahkan, perlawanan terjadi antara pasukan pendudukan Zionis Israel dan para pemuda di kampung Abu Tayeh. Para pemuda membalas penyerbuan pasukan pendudukan Zionis Israel dengan melempari mereka dengan batu, dan beberapa dari mereka mengalami sesak nafas akibat terkena gas.
Pasukan penjajah Zionis Israel mencopot bendera Palestina dan panji-panji faksi perlawanan Palestina dari kampung tersebut sebelum mundur dari kota Silwan, yang terletak di selatan Masjid al-Aqsha.
Sebelumnya, pasukan penjajah Zionis Israel juga menyerbu kota Isawiya di timur laut Al-Quds.
Sementara itu Kelompok Kuil Yahudi sedang bersiap untuk merayakan apa yang disebut mereka sebut “hari raya Hanukah” Yahudi di Masjid al-Aqsha, pada 18 Desember 2022, di tengah seruan dari pihak Palestina untuk menghadang rencana yahudisasi berbahaya tersebut.