Spirit of Aqsa– Militer Israel menembak seorang warga Palestina yang menabrakkan kendaraannya ke mobil polisi di pintu masuk permukiman ilegal Ofra, utara Ramallah, Tepi Barat. Sementara itu, sumber-sumber Palestina menyebutkan bahwa pelaku serangan tersebut syahid.

Beberapa media berbahasa Ibrani dan platform Palestina telah membagikan rekaman video yang diklaim sebagai dokumentasi dari insiden ini, yang disebut sebagai upaya serangan tabrak di pos polisi dekat permukiman.

Channel 13 Israel melaporkan bahwa pelaku percobaan tabrak lari di dekat Ofra adalah Yusuf Ahmed Taha, seorang warga Nablus.

Bulan lalu, sebuah insiden serupa terjadi di utara Ramallah, yang menewaskan seorang warga Israel. Militer Israel menyatakan bahwa insiden tersebut melibatkan sebuah truk gas yang dikendarai oleh seorang warga Palestina di dekat persimpangan Giv’at Asaf, di mana pengemudi tersebut juga ditembak.

Insiden ini terjadi di tengah meningkatnya operasi militer Israel di kota-kota Tepi Barat serta meningkatnya serangan oleh pemukim ilegal terhadap warga Palestina dan properti mereka. Hal ini berlangsung bersamaan dengan agresi militer yang terus berlanjut di Gaza sejak 7 Oktober lalu, yang telah menyebabkan puluhan ribu korban syahid dan luka-luka serta kerusakan besar.

Sumber: Al Jazeera, Media Sosial

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here