Aceh (7/3) – Spirit of Aqsa bersama dengan Relawan Baitul Maqdis Chapter Aceh menyelenggarakan Seminar Dunia Islam bekerjasama dengan MIUMI Aceh dan lembaga-lembaga Aceh lainnya. Seminar yang diadakan di Aula Fakultas Tarbiyah UIN Ar-Raniry Aceh ini mengupas tema “Palestina dalam Pandangan Aqidah, Kemanusiaan dan Politik Global.”

Seminar yang diikuti oleh ratusan peserta dari mahasiwa hingga dosen kampus ini, menghadirkan Ketua Majelis Ulama Palestina Diaspora Asia Tenggara, Dr. Ahed Abul Atha, didampingi oleh manager tim edukasi Spirit of Aqsa ust Andi Sulaeman.

Disamping seminar, kedatangan Dr. Ahed sebagai Ulama Palestina di Aceh ini diisi dengan kajian di beberapa masjid. Tujuannya menyapa dan memberikan edukasi Parenting Baitul Maqdis serta menggalang dukungan penolakan terhadap Deal of Century atau Proposal Trump yang merugikan Palestina di semua poin pembahasannya.

Pemateri, peserta dan tamu undangan.
Panitia Acara Seminar Dunia Islam Aceh.
Plakat Spirit of Aqsa untuk Panitia Relawan Baitul Maqdis Chapter Aceh.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here