Spirit of Aqsa | Al-Quds – Ribuan warga Palestina berkumpul di kompleks Masjid Al-Aqsa di Al-Quds untuk memprotes pernyataan anti-Islam Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Dilansir Middleeast, Minggu (01/11), Khatib Masjid Al-Aqsa Sheikh Ekrima Sabri mengutuk publikasi karikatur yang menghina Nabi Muhammad (SAW), serta pernyataan Macron.

“Presiden Prancis telah menyatakan permusuhannya terhadap Muslim di seluruh dunia,” ujar Sabri.

Setelah salat Jumat, ribuan jamaah berkumpul di kompleks Al-Aqsa, memegang spanduk memuji Nabi Muhammad, mengkritik Macron dan menyerukan boikot produk Prancis.

Sikap Macron terhadap Islam, republikasi karikatur yang menghina Nabi Muhammad SAW dan proyeksi mereka di dinding gedung telah memicu boikot produk Perancis di beberapa negara termasuk Qatar, Kuwait, Aljazair, Sudan, Palestina dan Maroko.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here