Spirit of Aqsa– Keluarga pemukim Israel yang anaknya tewas dalam pertempuran ‘Taufan Al-Aqsa’ pada 7 Oktober lalu melampiaskan kemarahan k Perdana Menteri Benjamin Netanyahu. Kemarahan ini muncul setelah Netanyahu bertemu dengan tawanan yang dibebaskan dari Kamp Nuseirat pada hari Sabtu, namun mengabaikan keluarga-keluarga lainnya.
Pemimpin oposisi Yair Lapid adalah yang pertama mengkritik tindakan Netanyahu. Lapid mengatakan kepada Channel Kan Israel, “Ketika Anda menjadi perdana menteri, Anda adalah perdana menteri untuk keberhasilan dan kegagalan.”
Lapid menambahkan, “Menjadi perdana menteri hanya ketika semuanya berjalan baik, dan menghilang ketika tidak sesuai harapan, itu hal yang menyedihkan.”
Netanyahu bertemu dengan tawanan Nuseirat dan keluarga mereka di rumah sakit pada hari Sabtu dan berfoto bersama mereka.
Mantan Menteri Yizhar Shai, yang putranya tewas dalam pertempuran di Gaza, menyatakan, “Saya adalah salah satu dari orang tua yang berduka yang tidak dihubungi oleh perdana menteri,” dan menambahkan, “Saya tidak marah padanya, tapi saya membencinya.”
Orang yang Rendah
Seorang ayah tentara Israel yang tewas dalam pertempuran ‘Taufan Al-Aqsa’ menyatakan di platform X, “Seorang perdana menteri yang bermoral akan datang untuk menghibur kami dan meminta maaf atas apa yang terjadi di masa jabatannya.” Ketika ditanya pendapatnya tentang Netanyahu, dia menjawab, “Saya membencinya, dia orang yang rendah.”
Sementara itu, ayah dari tentara wanita Noa Marciano, yang tewas dalam upaya penyelamatan oleh tentara Israel beberapa bulan lalu di Gaza, mengkritik Netanyahu, “Ketika hasilnya buruk, kita tidak melihat Netanyahu dan dia tidak repot-repot menelepon kami.”
Jurnalis Israel Ben Caspit mengungkapkan pandangan serupa di situs berita Israel Walla, menunjukkan bahwa “Netanyahu tidak memberi tahu mitranya tentang operasi di Nuseirat, tetapi dia membutuhkan mereka ketika terjadi kegagalan.”
Caspit menambahkan bahwa setelah keberhasilan operasi pembebasan tawanan, Netanyahu datang untuk melakukan kunjungan hubungan masyarakat di rumah sakit dan untuk meraih keuntungan politik.