Spirit of Aqsa- Brigade Al-Qassam, sayap militer dari Gerakan Perlawanan Islam (Hamas), pada hari Jumat merilis rekaman video yang menunjukkan ledakan kendaraan militer Israel di wilayah barat laut Kota Gaza.
Dalam video tersebut, tampak pejuang Al-Qassam mempersiapkan alat peledak berdaya ledak tinggi jenis “Shawaz 3” dan menanamnya di jalur yang akan dilalui kendaraan Israel di sekitar kawasan Al-Khandar, Gaza bagian barat laut.
Rekaman juga memperlihatkan sebuah kendaraan teknik Israel yang sedang menarik kendaraan militer lainnya setelah diserang. Saat kendaraan Israel kedua tiba di lokasi, alat peledak tersebut meledak dan mengenai kendaraan itu secara langsung.
Sejak dimulainya serangan darat Israel pada 27 Oktober 2023, Brigade Al-Qassam rutin mendokumentasikan aksi-aksi serangan mereka terhadap pasukan dan kendaraan militer Israel di berbagai titik pertempuran. Video yang dirilis memuat berbagai rincian operasi yang mereka lakukan terhadap pasukan Israel.
Brigade Al-Qassam juga kerap memasang penyergapan yang efektif dan berhasil menimbulkan kerugian besar pada pihak Israel, termasuk menghancurkan serta merusak ratusan kendaraan militer.
Sumber: Al Jazeera