Spirit of Aqsa– Pasukan militer Israel melancarkan serangkaian serangan di beberapa kota dan desa di berbagai wilayah di Tepi Barat yang diduduki. Mereka menggerebek rumah-rumah dan menangkap sejumlah warga Palestina.
Media Palestina melaporkan, pasukan Israel menangkap tiga warga Palestina, termasuk seorang perempuan, setelah menggerebek rumah mereka di Kamp Dheisheh, Bethlehem. Israel juga menyerbu wilayah Ras Khamis di Kamp Shuafat, Yerusalem yang diduduki.
Pasukan Israel menggerebek Kota Hebron dan beberapa desa di sekitarnya di selatan Tepi Barat, serta menggeledah sejumlah rumah dan menangkap sedikitnya empat warga Palestina.
Selain itu, pasukan Israel menggerebek Desa Artas dekat Kota Bethlehem dan menangkap tiga warga Palestina. Mereka juga menyerbu desa Deir Abu Mash’al dan Beit Rima di Provinsi Ramallah, serta menangkap dua warga lainnya.
Pada Selasa dini hari (10/9/2024), pasukan Israel melakukan penggerebekan di beberapa desa di Provinsi Jenin dan Nablus, utara Tepi Barat, sebelum akhirnya mundur, menurut keterangan saksi mata.
Bersamaan dengan serangan berkelanjutan di Jalur Gaza, militer Israel dan pemukim Yahudi memperluas serangan mereka di Tepi Barat, yang mengakibatkan 692 warga Palestina syahid, sekitar 5.700 terluka, dan lebih dari 10.400 ditangkap, menurut data resmi Palestina.