Spirit of Aqsa, Palestina – Otoritas penjajah Israel menginformasikan penutupan penuh akses ke Tepi Barat dan Gaza mulai Selasa (23/3) besok. Israel berdalih penutupan itu untuk mengamankan pemilu parlemen Israel.

Sejumlah media Israel, menyebutkan, Israel akan menutup semua wilayah Tepi Barat dan Gaza, pada hari pemilu di Israel, Selasa (23/3) sesuai dengan penilaian terkait keamanan, dan jam kerja di segenap perlintasan.

Warga Israel akan melakukan pemilihan pada Selasa besok untuk keempat kalinya dalam dua tahun ini, pemilu sebelumnya menghasilkan perolehan suara yang hampir berdekatan, dan memicu perselisihan di antara partai peserta pemilu, tanpa bisa membentuk pemerintahan stabil.

Sementara itu para pasien yang terinfeksi covid akan melakukan pemilihan di tempat-tempat khusus, yang memungkinkan mereka memberikan suaranya tanpa harus meninggalkan kendaraan mereka.

Menurut sejumlah sumber di Israel, penutupan lainnya diberlakukan di semua akses masuk ke Tepi Barat dan perlintasan Gaza saat hari raya Paskah Yahudi, Jumat (26/3) sampai Sabtu (3/4).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here