Spirit of Aqsa– Al Jazeera melaporkan, 45 warga Palestina syahid akibat serangan Israel yang terus berlanjut di Beit Lahia, Gaza Utara, pada Kamis (31/10/2024). Selain itu, gerombolan teroris itu mengebom area sekitar Rumah Sakit Indonesia.
Militer Israel melanjutkan operasi militer di Gaza Utara untuk hari ke-27, dengan kembali memasuki Kamp Jabalia dan melancarkan serangan artileri yang intens di seluruh wilayah Gaza.
Kendaraan militer Israel mendekati area Rumah Sakit Indonesia serta dua sekolah, Tel Zaatar dan Tel Rabi’ah, di dekat daerah Al-Fakhura. Tentara Israel juga melepaskan tembakan langsung ke arah rumah sakit dan sekitarnya.
Israel memperingatkan pengungsi di kedua sekolah untuk segera mengosongkan lokasi melalui pengeras suara yang terpasang pada drone jenis “Quadcopter,” sehingga memicu evakuasi warga menuju kawasan Al-Sheema di Beit Lahia.
Wartawan Al Jazeera melaporkan adanya serangan udara yang menargetkan bagian barat laut Beit Lahia. Daerah Sheikh Zayed, Tel Qleibo, Proyek Perumahan Beit Lahia, dan Kamp Jabalia menjadi sasaran serangan udara dan tembakan artileri yang mengakibatkan korban jiwa, luka-luka, serta kebakaran di sekitar Sheikh Zayed dan proyek perumahan di Beit Lahia.
Tentara Israel terus melakukan penghancuran gedung-gedung di Kamp Jabalia, di mana suara ledakan keras terdengar di Gaza dan Gaza Utara. Sumber Palestina melaporkan bahwa jet tempur Israel juga membombardir Rumah Sakit Kamal Adwan di Gaza Utara.
Serangan Artileri dan Udara
Gaza City, yang berbatasan dengan Gaza Utara, mengalami serangan artileri Israel. Pertempuran juga terjadi di sekitar Masjid Al-Khalidi, daerah Khazandar, dan Al-Sudaniya, Gaza Barat Laut, menurut sumber dari pertahanan sipil. Saksi mata menyebutkan bahwa kendaraan militer Israel di Gaza Selatan menembakkan peluru artileri di dekat kampus dan daerah Tel Al-Hawa, serta sekitar Jalan 8 di selatan kota.
Di Gaza Tengah, militer Israel melakukan operasi penyisiran intensif di utara Kamp Al-Bureij dan Al-Nuseirat. Wartawan Al Jazeera melaporkan delapan serangan udara yang menghantam Kamp Al-Nuseirat Timur Laut, diiringi serangan artileri dan tembakan dari kapal perang Israel ke arah Laut Al-Nuseirat.
Pesawat tempur Israel juga membombardir lahan pertanian di kawasan Abasan Al-Kabira, Khan Younis Timur, Gaza Selatan, dan artileri Israel menghantam daerah barat Rafah tanpa laporan korban.
Sumber: Al Jazeera, Anadolu Agency