Spirit of Aqsa | Al-Quds – Pasukan penjajah Israel menembak mati pejuang kemerdekaan Palestina, yang diduga melakukan upaya penembakan terhadap pasukan Israel di Al-Quds, pada Minggu pagi 21 November 2021.
Insiden itu terjadi sekitar pukul 9 pagi di dekat Bab al-Silsila, salah satu gerbang Masjid Al-Aqsa di Al-Quds yang dijajah.
Pejuang Palestina yang ditembak mati telah diidentifikasi sebagai Sheikh Fadi Abu Shukhedem.
Media Israel mengklaim bahwa satu perwira Israel tewas dan tiga polisi lainnya terluka.
Pasukan penjajah Israel memberlakukan penjagaan militer di kota Al-Quds dan segera menutup lokasi tersebut. Termasuk menutup semua pintu Masjid al-Aqsha.
Sementara itu, gerakan perlawanan Islam Palestina Hamas memuji aksi heroik tersebut. Juru bicara Hazem Qassem berkata, “Ini adalah aksi komando di Al-Quds yang diduduki. Kota ini akan terus berperang sampai entitas penjajah diusir.”
Insiden itu terjadi selama gelombang serangan penjajah Israel terhadap warga Palestina meningkat, terutama di Al-i yang dijajah.
Rabu lalu, pasukan penjajah Israel juga membunuh seorang anak Palestina karena diduga melakukan serangan penusukan. (QNN)