Spirit of Aqsa, Palestina – Pasukan penjajah Israel menyerang warga Bab Hatta di al-Quds. Dalam serangan itu, penjajah menangkap seorang pemuda, Khattab Al-Sharbti, dan lansia Muhammad Musa Darwish (65) dari rumahnya di desa Issawiya.
Sementara itu pihak intelijen Israel di al-Quds memanggil empat jurnalis dari al-Quds: Ashraf Shuweiki, Ahmed Jaradat, Murad Saeed dan Ahmed Jalajel.
Di kota Tulkarem, pasukan pendudukan penjajah Israel menangkap seorang gadis, Doaa Arafa, dari Izbat Shufa ketika dia lewat di pos pemeriksaan Za’tara.
Akhir-akhir ini pasukan pendudukan penjajah Israel telah meningkatkan operasi penangkapan dan pengusiran, yang secara khusus menarget warga al-Quds dan mereka yang bersiaga di Masjid Al-Aqsha.
Sebelumnya, Rabu kemarin penjajah Israel menyerbu ke sejumlah kawasan berbeda di Tepi Barat dan Al-Quds. Mereka menangkap sejumlah warga Palestina sehingga memicu bentrokan sengit di sejumlah wilayah.
Hampir setiap hari pasukan Israel menyerbu sejumlah kota dan kawasan Tepi Barat dan Al-Quds terjajah, menangkap warga Palestina dan menggeledah rumah-rumah mereka, yang memicu bentrokan sengit dengan para pemuda Palestina. (admin/palinfo)