Spirit of Aqsa, Jakarta – Pembina Spirit of Aqsa (SoA), Ustaz Bachtiar Nasir (UBN), menegaskan pernyataan orang-orang bahwa tak perlu memperjuangkan pembebasan Baitul Maqdis adalah pernyataan keliru. Dia menyebut Baitul Maqdis merupakan tolak ukur sebuah kaum.

Allah subhana wata’ala akan meninggikan derajat dan memuliakan kaum yang ikut memperjuangkan pembebasan Baitul Maqdis. Sebaliknya, orang-orang yang menentang pembebasan Baitul Maqdis akan direndahkan derajatnya oleh Allah.

“Kita di Indonesia aja susah, Ngapain sih mikirin Palestina?’ Bumi Palestina itu Hafidhatur Raafiah, kalau anda bergabung dengan orang-orang mulia memperjuangkan Baitul Maqdis, maka negara kita akan dimuliakan oleh Allah. Kalau kita memudahkan urusan mereka, maka Allah akan memudahkan urusan kita. Itulah (Al-quds) sebenarnya ibu kota Islam dunia,” kata UBN di AQL Islamic Center, Jakarta, Kamis (6/8).

Lebih jauh, UBN menjelaskan, salah satu bukti keberkahan Baitul Maqdis adalah Nabi Muhammad shalallahu alaihi wasallam mi’raj dari Baitul Maqdis. Padahal, Allah bisa saja menaikkan Nabi Muhammad ke langit langsung dari Makka untuk menerima perintah salat.

“Kenapa Allah me-mi’raj-kan Nabi Muhammad dari Baitul Maqdis? Kenapa Nabi Muhammad harus memimpin salat jamaah para nabi di Baitul Maqdis? Anda belum mi’raj salatnya kalau belum ikut memperjuangkan Baitul Maqdis,” ucap dia. (Admin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here