Spirit of Aqsa, Palestina – Warga Palestina, Saeed Alyan Awad, sedang dalam perjalanan ke tanahnya bersama istrinya ketika 10 pemukim Israel menyerang mereka di dekat pemukiman ilegal Mitzpe Yair.
Tanah keluarga Awad terletak di timur kota Yatta, selatan Hebron, dan keluarganya pergi ke sana setiap Sabtu dalam upaya untuk mencegah Israel memperluas pos ke properti mereka.
Salah satu penyerang, memegang pipa besi, memecahkan tengkorak Saeed dan mematahkan rahangnya pada 10 Maret, sementara istrinya menderita luka memar yang parah di kakinya.
Anak-anak dan keponakan laki-laki Saeed berteriak histeris di dalam kendaraan mereka, membuat para pemukim Israel bergerak ke arah mereka, menghancurkan kaca depan mobil dan melemparinya dengan batu.
“Serangan terhadap keluarga saya dan saya berlangsung sekitar tujuh menit,” kata Saeed, 49, kepada Al Jazeera, Jumat (19/3/2021).
“Wajah saya berdarah dan saya kehilangan kesadaran selama beberapa menit. Saya menjalani operasi untuk memasang kembali rahang kiri saya dan menyembuhkan luka di wajah saya.”
Para pemuda Palestina di daerah itu mendengar jeritan dan melihat para pemukim Israel masih menyerang. Para pemuda Palestina bergegas menyelamatkan Saeed dan istrinya.
Gerombolan pemukim Israel mundur dari tempat kejadian dan tentara dari militer Israel tiba, memberikan pertolongan pertama untuk Saeed dan istrinya. Namun, menurut laporan Al Jazeera, pasukan Zionis Israel hanya menonton saat para pemukim pergi tanpa menahan mereka.
“Tentara seharusnya menangkap para pemukim tapi ternyata tidak, meskipun sudah pasti mereka menyerang dan mencoba membunuh saya,” kata Saeed.
Meskipun dia mengajukan pengaduan ke kantor polisi Israel di pemukiman Kiryat Arba’a pada hari Rabu, Saeed mengatakan dia tidak mengharapkan keadilan ditegakkan.
Itu adalah yang terbaru dari serangkaian serangan yang meningkat terhadap orang-orang Palestina oleh geng-geng pemukim Israel yang berkeliaran di Tepi Barat, wilayah Palestina yang diduduki rezim Zionis.
Menurut kelompok hak asasi manusia Israel, B’Tselem, 94 serangan kekerasan terjadi terhadap warga sipil Palestina antara 21 Desember 2020 hingga 13 Maret 2021—angka yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Kelompok itu menuduh pasukan keamanan Israel gagal menghentikan serangan dan mengatakan polisi Israel secara rutin menutup pengaduan kriminal yang diajukan oleh para korban tanpa ada yang dituntut.