Spirit of Aqsa, Prancis- Presiden Prancis, Emmanuel Macron, mendesak zionis Israel untuk menghentikan serangan bom ke warga sipil di Gaza. Dalam wawancara dengan BBC yang dilansir AFP, Jumat (10/11), Macron menegaskan penyerangan ke warga sipil tidak bisa dibenarkan.

“Bayi-bayi ini, wanita-wanita ini, orang-orang tua ini dibom dan dibunuh. Jadi tidak ada alasan untuk melakukan hal tersebut dan tidak ada legitimasi. Jadi kami mendesak Israel untuk menghentikannya,” ujarnya.

Saat pembukaan konferensi kemanusiaan terkait Gaza di Paris pada Kamis lalu, Macron juga menyatakan jeda kemanusiaan harus segera dilakukan di Gaza dan negara-negara harus mengupayakan gencatan senjata.

“Warga sipil harus dilindungi, hal ini sangat diperlukan dan tidak dapat dinegosiasikan serta merupakan kebutuhan mendesak,” ungkap Macron, dikutip dari The National News.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here