Spirit of Aqsa, Palestina– Ribuan rakyat Yordania menuju perbatasan Palestina untuk mendukung perjuangan Brigade Al-Qassam di Jalur Gaza. Mereka berjalan kaki untuk menunjukkan dukungan dan kecamatan terhadap agresi militer penjajah Israel di Gasa.

“Ribuan orang keluar dari mobil mereka dan menuju perbatasan Yordania-Palestina, sebelum pihak keamanan Yordania mencegah letupan massa,” Tulis Palinfo, Jumat (13/10).

Pihak berwenang Yordania telah menutup Lapangan Kota Amman untuk menghindari pengorganisasian pawai massal lain guna mendukung Gaza dan operasi Tufan Al-Aqsa.

“Aksi ini berlangsung di jalan utama menuju pusat kota Amman, dan tidak ada penutupan di arah ini,” dan menyatakan bahwa “penutupan Lapangan Sekretariat tidak akan mempengaruhi rute pawai.”

Selasa lalu, ketua gerakan Hamas di luar negeri, Khaled Meshaal, menyerukan agar Yordania memberikan dukungan penuh kepada Al-Aqsa. Dia juga menyerukan bantuan kemanusiaan untuk Gaza.

Ribuan warga Yordania melancarkan demonstrasi besar-besaran, Selasa malam, di depan Masjid Al-Husseini, di pusat kota Amman. Dengan judul “Taufan Yordania,” untuk mendukung perlawanan Palestina, dan mengecam agresi brutal Zionis terhadap Jalur Gaza.

Para peserta pawai – yang diserukan oleh Gerakan Islam dan partai, gerakan rakyat dan serikat buruh – meneriakkan slogan-slogan yang memberi hormat kepada perlawanan di Gaza dan kejutan yang mereka alami selama operasi Banjir Al-Aqsa.Mereka menyerukan mobilisasi semua upaya rakyat dan negara untuk mendukung Palestina, memberikan semua bantuan, dan menghentikan “rangkaian normalisasi Arab.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here