Spirit of Aqsa | Ramallah – Seorang pemuda Palestina terluka tembak peluru logam berlapis karet yang ditembakkan oleh pasukan penjajah Israel dalam konfrontasi yang meletus pada Rabu malam (27/1/20210), antara pasukan penjajah Israel dan warga desa Kafr Malik, di timur laut Ramallah, wilayah tengah Tepi Barat.

Sumber-sumber lokal melaporkan bahwa pasukan pendudukan penjajah Israel menyerbu desa Kafr Malik. Setelah itu konfrontasi meletus antara pasukan penjajah Israel dengan para pemuda yang menghadang penyerbuan pasukan penjajah Israel.

Pasukan pendudukan penjajah Israel menembakkan rentetan gas air mata, meriam suara dan peluru logam, yang mengakibatkan seorang pemuda Palestina terkena peluru tajam berlapis karet, dan yang lainnya mengalami sesak nafas karena terkena tembak gas beracun.

Pawai dan demo digelar di Kafr Malik untuk menentang permukiman Yahudi dan menolak terhadap upaya para pemukim permukiman Yahudi Kfar Shahar, yang didirikan di tanah desa tersebut, untuk menguasai daerah sumber air Ein Samia, yang menjadi pemasok air minum ke sebagian besar kota Palestina di timur Ramallah.

Kafr Malik telah menjadi sasaran serangan para pemukim pendatang Yahudi, terutama terhadap pepohonan, karena ratusan pohon ditebang di kawasan itu. Selain itu para petani tidak bisa mengakses tanah yang mereka miliki, karena adanya ancaman nyata dari para pemukim Yahudi untuk menarget mereka.

Pasukan penjajah Israel dan para pemukim pendatang Yahudi terus melibas pohon-pohon dan tanah petani, selain mencuri peralatan mereka dan membuat jalan-jalan baru untuk permukiman Yahudi, untuk keperluan pelaksanaan proyek permukiman dan yuhudisasi di dalamnya. (PIC)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here