Spirit of Aqsa- Sejumlah warga sipil dan dokter syahid akibat pembantaian yang dilakukan teroris Israel pada Senin malam (8/4/2024).

Militer Israel mengebom Kamp Pengungsi Al-Maghazi, Jalur Gaza. Pembantaian tersebut menyebabkan lima warga Palestina syahid dan lainnya terluka. Pengeboman juga terjadi di Persimpangan Al-Saraya, Kota Gaza yang menyebabkan seorang dokter bernama Shadi Abu Hasanein syahid.

Sementara itu, tim penyelamat dan pertahanan sipil menemukan 10 jenazah, termasuk enam anak-anak, yang syahid oleh pasukan pendudukan Israel di daerah Tiba Towers di sebelah barat laut Khan Yunis, di selatan Jalur Gaza.

Agresi Israel yang sedang berlangsung di Jalur Gaza sejauh ini telah mengakibatkan 33.207 warga sipil syahid, kebanyakan anak-anak dan perempuan, dan melukai lebih dari 75.933 lainnya, menurut data sementara.

Sementara itu, ribuan orang masih belum ditemukan dan dikhawatirkan syahid di bawah reruntuhan bangunan yang hancur atau di tempat lain, karena pasukan pendudukan Israel terus mencegah kru ambulans untuk mencapai mereka.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here