Spirit of Aqsa, Palestina- Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyah, menyampaikan belasungkawa atas kematian komandan Al-Qassam Saleh Al-Arouri dan beberapa rekan komandan brigade tersebut di pinggiran Beirut, Lebanon, Selasa (2/1). 

Dia mengatakan, Al-Arouri menjemput syahid dengan keimanan dan tekad untuk melanjutkan perjuangan para syuhada. Dia menyebut Al-Araouri syahid bersama para syuhada demi kemerdekaan Palestina dan kesucian Masjid Al-Aqsa.

“Komandan syahid Al-Arouri dan saudara-saudaranya bangkit menghadap Allah SWT sebagai syahid di Ibu Kota Lebanon, Beirut,” kata Haniyah dalam keterangan pers, Selasa malam (2/1).

Dia menjelaskan, Al-Arouri syahid dalam aksi terorisme yang dilakukan zionis Israel. Hal itu membuktikan teroris Israel haus darah yang ingin membantai rakyat Jalur Gaza, Tepi Barat, dan di seluruh kota-kota Palestina.

“Pendudukan Nazi-Zionis memikul tanggung jawab atas dampak dari tindakan teroris tersebut, dan tidak akan berhasil mematahkan keinginan ketabahan dan perlawanan di antara rakyat Palestina serta perlawanan mereka yang gagah berani,” ujar Haniyah. 

“Darah murni pemimpin syahid Syekh Saleh Al-Arouri dan saudara-saudaranya tercampur dengan darah puluhan ribu syahid rakyat kita di Jalur Gaza, Tepi Barat dan luar negeri, dan darah para syuhada dalam pertempuran Taufan  Al-Aqsa demi Palestina dan Al-Aqsa,” ujar Haniyah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here