Spirit of Aqsa- Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, melakukan serangan terhadap kendaraan dan tentara Israel dalam operasi dan serangan kompleks di wilayah Khan Younis dan Rafah, bagian selatan Jalur Gaza.

Dalam pernyataan resmi, Brigade Al-Qassam menyebutkan, mereka berhasil menghancurkan dua kendaraan pengangkut personel, serta menargetkan sebuah tank Merkava dan dua buldoser militer dengan bom dan roket Yassin 105 di sebelah timur Khan Younis.

Mereka juga melaporkan, tim Israel yang berada di dalam kendaraan tersebut mengalami korban jiwa dan luka-luka dalam serangan di daerah Al-Fukhari, timur kota. Para pejuang Al-Qassam mengamati helikopter yang dikerahkan untuk mengevakuasi korban tewas dan terluka.

Di Rafah, Al-Qassam mengklaim telah menargetkan tank Merkava dengan bom Shuwaz dan buldoser militer jenis “D9” dengan peluru roket Tandem di daerah Al-Shawka, sebelah timur kota.

Selain itu, Brigade Al-Qassam melaporkan bahwa mereka juga menyerang pasukan Israel yang berjalan kaki dengan bom personel, mengakibatkan korban jiwa dan luka-luka di sebelah timur kota Rafah.

Perlu dicatat bahwa Israel telah melancarkan perang yang menghancurkan di Jalur Gaza yang terkepung selama hampir setahun, yang telah menyebabkan lebih dari 137 ribu warga Palestina syahid dan terluka, sebagian besar adalah anak-anak dan wanita, serta lebih dari 10 ribu orang hilang. 

Situasi ini terjadi di tengah kehancuran besar-besaran dan krisis kemanusiaan serta kesehatan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Sementara itu, faksi-faksi pejuang Palestina, terutama Brigade Al-Qassam, terus melawan pasukan Israel yang ditempatkan dan merangsek ke dalam wilayah Gaza sejak dimulainya operasi darat, yang telah menyebabkan puluhan tentara Israel tewas dan terluka, menurut estimasi resmi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here