Spirit of Aqsa, Palestina- Pemimpin dari lima negara (Inggris, Amerika Serikat, Prancis, Jerman, dan Italia) resmi merilis pernyataan bersama pada Senin (9/10). Kelima negara itu sepakat menunjukkan dukungan mutlak pada Israel. Mereka tidak mempertimbangkan dampak serius dari serangan Israel terhadap penduduk sipil Palestina di Gaza.

Pernyataan ini dikeluarkan setelah serangan udara dan pengepungan total oleh Israel terhadap Jalur Gaza, sebagai respons terhadap serangan roket oleh kelompok Palestina, Hamas, yang dipandang sebagai tindakan untuk melawan okupasi dan blokade Israel yang telah berlangsung selama puluhan tahun.

“Kami menjelaskan bahwa tindakan teroris dari Hamas tidak memiliki justifikasi, tidak memiliki legitimasi, dan harus dikecam secara universal,” demikian isi pernyataan tersebut. “Tidak ada alasan yang dapat membenarkan terorisme,” tulis pernyataan tersebut mengutip laman The Independent.

Pernyataan ini dirilis setelah sebuah panggilan antara Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak; Presiden AS, Joe Biden; Presiden Prancis, Emmanuel Macron; Kanselir Jerman, Olaf Scholz; dan Perdana Menteri Italia, Giorgia Meloni. Kelima negara tersebut membentuk organisasi internasional Quint.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here