Spirit of Aqsa– Israel tidak hanya melakukan perang penghancuran di Jalur Gaza, tapi mereka juga melakukan hal serupa secara sistematis di Al-Quds. Mereka mengintimidasi warga Palestina dengan menghancurkan rumah mereka dengan alasan yang dibuat-buat.

Mengutip Aljazeera, pasukan Israel menghancurkan dua rumah Palestina di Ein Al-Jweiza, Desa Al-Walaja, Al-Quds. Rumah tersebut milik Ghassan Al-Atrash dan Suad Radwan.

Sejak 7 Oktober 2023, 15 rumah Palestina di desa tersebut telah dihancurkan. Puluhan rumah lainnya terancam akan dihancurkan.

Dalam laporan bulanan, Otoritas Al-Quds mencatat 30 operasi penghancuran dan perataan tanah di lingkungan-lingkungan dan desa-desa Al-Quds selama Mei.

Sebanyak sembilan dari operasi penghancuran tersebut dilakukan secara paksa oleh pemilik rumah untuk menghindari biaya tinggi jika dilakukan oleh pasukan Israel, sementara 20 penghancuran lainnya dilakukan oleh alat berat Israel.

Selain itu, Otoritas Al-Quds menyebut Israel mengeluarkan sejumlah perintah penghancuran selama bulan lalu di berbagai wilayah di Al-Quds. Israel juga memberikan peringatan untuk menghancurkan puluhan toko di sepanjang jalan antara pos pemeriksaan militer Jaba dan Qalandiya di utara Al-Quds.

“Penghancuran dan pemberian peringatan biasanya dilakukan dengan alasan bangunan tidak berizin, meskipun mendapatkan izin bangunan bagi warga Palestina hampir tidak mungkin,” demikian pernyataan organisasi-organisasi hak asasi manusia di Al-Quds.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here