Spirit of Aqsa, Palestina- Pasukan Penjajah Israel menangkap tujuh warga Palestina di dekat Jenin dan Jalur Gaza pada Ahad malam (30/4). Hal tersebut disampaikan melalui rilis yang dikeluarkan Palestinian Prisoners Club (PPC).
PPC mengungkapkan, pasukan Penjajah Zionis Israel menangkap lima warga Palestina dari desa Al-Taybeh, sebelah barat Jenin. Mereka ditangkap di dekat tembok Apartheid yang didirikan Penjajah Israel.
Selain itu, pasukan Penjajah Zionis Israel menyita sebuah kendaraan dan menahan lima pemuda dari desa Al-Taybeh, sebelah barat Jenin. Pasukan Penjajah Zionis Israel juga menangkap dua pemuda dengan dalih melintasi pagar pemisah di sebelah timur Jalur Gaza.
Juru bicara tentara Penjajah Zionis Israel mengatakan, pasukan tentara mendeteksi upaya dua pemuda untuk melintasi pagar perbatasan di Jalur Gaza selatan menuju permukiman pinggiran Jalur Gaza dan menangkap mereka. Mereka dibawa untuk diinterogasi, dan mereka tidak memiliki senjata apapun.
Pasukan Penjajah Zionis Israel sering melakukan penggerebekan, termasuk penangkapan, di Tepi Barat dan Al-Quds, sambil mengumumkan dari waktu ke waktu penangkapan warga dari Jalur Gaza, karena diduga melintasi pagar pemisah, atau saat mencoba melewati pos perlintasan Beit Hanoun. (Palinfo)