Spirit of Aqsa- Puluhan warga Palestina dilaporkan syahid dalam serangan udara Israel yang menghantam sebuah tenda pengungsi dan rumah di Khan Younis, Jalur Gaza Selatan, Sabtu (21/9/2024). Serangan udara itu juga menarget sebuah sekolah yang menampung pengungsi di Distrik Zaitun, Jalur Gaza utara.

Al Jazeera melaporkan, 17 orang syahid dan beberapa lainnya terluka dalam serangan terhadap sekolah yang menampung pengungsi di wilayah Zaitun, selatan Kota Gaza.

Selain itu, sekitar 30 warga Palestina, sebagian besar wanita dan anak-anak, terluka dalam serangan udara Israel yang menargetkan sebuah rumah di salah satu jalan di Khan Younis. Para korban terluka telah dibawa ke Rumah Sakit Baptis di kota tersebut, sementara tim penyelamat masih mencari korban di bawah reruntuhan rumah yang hancur.

Sementara itu, sumber medis dari Rumah Sakit Nasser di Khan Younis melaporkan bahwa dua warga Palestina syahid akibat serangan udara Israel yang menargetkan tenda pengungsi di wilayah Sheikh Nasser.

Saksi mata menyebutkan bahwa pesawat tak berawak Israel menyerang tenda yang menampung pengungsi, menyebabkan kebakaran hebat. Para penghuni tenda segera dibawa ke rumah sakit, namun kondisi kesehatan mereka belum diketahui.

Dalam konflik ini, ribuan warga Palestina terpaksa mengungsi dari rumah-rumah mereka yang hancur akibat serangan Israel, memaksa mereka untuk mendirikan tenda sementara di beberapa lokasi tanpa fasilitas dasar.

Tentara Israel telah beberapa kali menargetkan tenda pengungsi dalam beberapa bulan terakhir, menyebabkan ratusan warga Palestina menjadi korban, baik syahid maupun terluka.

Serangan terbaru terhadap tenda pengungsi terjadi pada 10 September, ketika tentara Israel menyerang kamp di wilayah Mawasi, Khan Younis barat, menewaskan 40 warga Palestina dan melukai 60 lainnya, menurut data resmi Palestina.

Serangan terhadap Rumah

Selain itu, enam warga Palestina dilaporkan syahid dan beberapa lainnya terluka akibat serangan udara Israel yang menargetkan sebuah apartemen di wilayah Batan Al-Samin, selatan Khan Younis, Gaza. Para korban terluka telah dilarikan ke Rumah Sakit Nasser di kota tersebut.

Kementerian Kesehatan Gaza melaporkan pada Sabtu bahwa dalam 72 jam terakhir, Israel telah melakukan 12 pembantaian di Gaza, dengan total 119 warga syahid dan 209 terluka yang dilarikan ke rumah sakit.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here