Spirit of Aqsa, Palestina- Jumlah syuhada di Tepi Barat telah meningkat menjadi 314 sejak 7 Oktober.

Kementerian Kesehatan Palestina mengumumkan kematian pemuda Hazem Abdul Fattah Qatawi di Ramallah yang diserbu oleh pasukan teroris Israel. Mereka juga melaporkan kematian pemuda Tareq Maher Shakhshir (21 tahun) akibat luka tembak oleh pasukan Israel 10 hari yang lalu di kota Nablus.

Kementerian juga mengumumkan kematian pemuda Abdul Karim Baderat (24 tahun) akibat luka yang dideritanya dalam serangan udara teroris Israel enam minggu yang lalu di kamp Tulkarm.

Kemudian, Al Jazeera melaporkan setidaknya 14 warga Palestina terluka ketika pasukan Israel menyerbu pusat kota Ramallah.

Sementara itu, Klub Tawanan Palestina mengumumkan, pasukan pendudukan telah menangkap 25 warga Palestina di Tepi Barat, termasuk tahanan yang telah dibebaskan.

Sejak awal Operasi Gelombang Al-Aqsa pada 7 Oktober tahun lalu, jumlah penangkapan di Tepi Barat telah mencapai lebih dari 4820 tahanan, menurut Klub Tawanan.

Seorang tentara Israel terluka

Seorang tentara Israel dilaporkan terluka selama perlawanan di Jalan Al-Hisbah di pusat kota Ramallah. Video yang diambil oleh kamera Al Jazeera menunjukkan momen ketika tentara tersebut terluka, dan diberi pertolongan sebelum akhirnya diangkut ke dalam salah satu kendaraan lapis baja.

Bentrokan terjadi antara pemuda Palestina dan pasukan Israel yang diikuti oleh pertempuran bersenjata dengan pejuang setelah pasukan Israel menyerbu pusat kota Ramallah.

Pasukan Israel berkumpul di tengah kota di Jalan Al-Hisbah dan mengepung Dataran Menara dan Dataran Jam, serta di sekitar kantor Al Jazeera. Pasukan Israel melepaskan tembakan langsung dan melemparkan bom suara ke arah warga Palestina.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here