Spirit of Aqsa, Turki –  Pemimpin senior Hamas, Syekh Dr. Musa Abu Marzuq, memberikan pesan khusus kepada pemuda Indonesia yang menghadiri Konferensi Ilmiah Internasional untuk Pemudia di Turki, Sabtu (4/9/). Ia meminta para pemuda Indonesia kembali total kepada Allah Ta’ala dan menjadi pelopor persatuan umat Islam dunia.

Pesan tersebut sejalan dengan kewajiban para pemuda dalam buku ‘Pestina: Kewajiban yang Terlupakan’ karya Dr. Raghib As-Siraji. Allah menjadikan permasalahan Palestina sebagai standar penguji yang sangat akurat bagi keimanan setiap elemen umat Islam.

Palestina akan kembali ke tangan kaum muslimin saat mereka kembali total kepada Allah Ta’ala. Secara khusus Syekh Musa meminta kepada pemuda Indonesia untuk menjadi pelopor ajaran tersebut.

“Nasehat yang pertama dan paling mendasar kepada pemuda Indonesia adalah bertaqwa lah kepada Allah SWT dan berpegang teguh pada Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah shalallahu alaihi wasallam,” kata Syekh Musa.

Selain itu, pemuda Indonesia harus aktif berdakwah untuk mengajak masyarakat kepada kebaikan dan mencegah berbuat kemungkaran. Menudut Syekh Musa, Indonesia dan urusa umat Islam di seluruh dunia akan bangkit jika para pemuda muslim bertakwa.

“Usahakan untuk terus melakukan amal kebaikan dan menggunakan waktu dalam hal-hal yang bermanfaat. Akan tetapi pokok yang mendasar adalah komitmen menjalankan syariat Allah Ta’ala dan bertaqwa kepada-Nya,” kata Syakh Musa.

Selanjutnya, Syekh Musa berpesan agar pemuda muslim di Indonesia menjadi pelopor perstuan umat Islam dunia. Pondasi utama cita-cita besar itu adalah cinta kepada sesama.

“Jangan saling berprasangka buruk terhadap sesama kalian yang dengan itu akan dicabut kasih sayang dalam diri akan tetapi sadarilah bahwa kita ummat yang satu dan tujuan kita hanyalah ridha Allah Ta’ala,” ucap dia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here