Spirit of Aqsa– Serangan udara Israel di berbagai wilayah di Jalur Gaza meningkat dalam beberapa jam terakhir. Serangan tersebut mengakibatkan puluhan orang syahid dan terluka.

Menurut laporan Aljazeera dan media Palestina, delapan warga Palestina syahid dan lainnya terluka dalam serangan udara Israel di sebuah rumah di kamp baru di Nuseirat, pusat Gaza.

Pasukan Israel mengebom rumah keluarga Ayad di Sheikh Radwan, utara Kota Gaza, yang membuat 5 orang syahid dan melukai 10 lainnya. Serangan tersebut menyebabkan kerusakan besar di lokasi kejadian.

Empat  warga Palestina, termasuk dua anak, syahid dalam serangan Israel di Jabalia, utara Gaza. tiga warga Palestina syahid dalam serangan Israel di sebuah rumah di kamp Bureij, pusat Gaza.

Seorang warga Palestina syahid dan lainnya terluka dalam serangan udara Israel yang menargetkan kumpulan warga sipil di Deir al-Balah, pusat Gaza. Serangan tersebut menyebabkan kerusakan besar pada properti warga.

Di Rafah, Jalur Gaza selatan, pasukan Israel menargetkan daerah tersebut dengan tembakan artileri dan tembakan dari tank.

Pesawat Israel menargetkan pabrik milik keluarga Helles di pusat Gaza. Selain itu, serangan juga menargetkan dua rumah milik keluarga Maghazi dan Ghoul di pintu masuk daerah Zawaida, menyebabkan kebakaran di tempat tersebut. Tim pertahanan sipil berhasil mengendalikan kebakaran tanpa ada korban terluka.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here