Spirit of Aqsa– Pejuang Palestina terus melakukan perlawanan terhadap militer Israel yang menginvasi Lingkungan Shujaiya, Kota Gaza, Jalur Gaza utara. Mereka melakukan operasi baru dalam menggempur Israel yang menyebabkan kerugian baru di pihak musuh.

Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, melaporkan bahwa pejuangnya telah menargetkan dua tank Merkava dengan peluru “Yasin 105” di Shujaiya, dan berhasil menimbulkan kerusakan signifikan pada pasukan pendudukan yang berada di lingkungan tersebut dengan serangan mortir berat.

Di lingkungan Tel Al-Hawa, barat daya Kota Gaza, Brigade Al-Qassam melaporkan bahwa mereka menargetkan kendaraan pengangkut pasukan jenis “Shezarit” dan buldoser militer dengan peluru “Yasin 105”.

Brigade Al-Qassam juga melaporkan menembakkan roket “Rajum” jarak pendek kaliber 114 mm ke pos komando militer Israel di poros Netzarim.

Sementara itu, Brigade Al-Quds, sayap militer Jihad Islam, melaporkan bahwa pejuangnya menembakkan roket kaliber 107 mm ke pos militer Nahal Oz di sekitar Gaza.

Media perang Brigade Al-Quds menyiarkan rekaman yang mereka klaim menunjukkan operasi menghancurkan pasukan Israel dalam jebakan di sebuah bangunan di Shujaiya, timur Gaza.

Sebaliknya, tentara Israel melaporkan bahwa 33 tentaranya terluka selama akhir pekan, dengan 22 di antaranya terluka di Gaza.

Badan Penyiaran Israel melaporkan bahwa operasi militer di Shujaiya akan berlangsung beberapa minggu, dengan tujuan mengumpulkan informasi untuk membebaskan para sandera.

Di selatan Jalur Gaza, Saluran 12 Israel melaporkan bahwa tentara Israel memperluas zona penyangga sepanjang 14 kilometer di poros Philadelphi untuk menghancurkan terowongan dan mempertahankan “keberhasilannya” di Rafah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here