Spirit of Aqsa, Jakarta – Duta Besar Palestina untuk Republik Indonesia, Zuhair Al Shun, menyebut Palestina sebagai tanah para nabi dan merupakan tanah yang diberkati oleh Allah. Oleh sebab itu, kemerdekaan Palestina menjadi sesuatu yang tidak bisa ditawar.

“Palestina adalah tanah yang diberkati dalam Al-Qur’an. Maka itu, kami harus menegakkan perdamaian di tanah itu,” kata Zuhair  di Kedutaan Besar Palestina di Indonesia, dikutip IDM times, Rabu (12/1/2022).

“Selama tidak ada perdamaian di Palestina, di Al-Quds, selama itu pula tidak ada perdamaian (dunia),” sambung dia.

Zuhair menegaskan, Palestina memiliki hak untuk merdeka. Mereka juga memiliki hak untuk menentukan Al-Quds timur sebagai ibu kota Palestina, sesuatu yang selama ini ditentang oleh Israel.

“Kami meminta negara-negara yang belum mengakui kemerdekaan Palestina untuk segera mengakuinya. Itu merupakan hak yang melekat kepada warga Palestina,” ujar Zuhair.

Pada saat yang sama, Zuhair juga meminta dukungan komunitas internasional untuk melindungi Palestina dari aksi kekerasan dan pelanggaran HAM yang dilakukan Israel.

“Kami meminta komunitas internasional untuk melindungi warga Palestina dari pendudukan dan penjajahan, apakah itu tanah mereka, properti mereka, dan membantu untuk membebaskan warga Palestina yang menjadi tahanan politik tanpa proses pengadilan,” ucapnya.

Khusus untuk Indonesia, sebagai Presiden G20, Zuhair berharap kemerdekaan Palestina menjadi isu arus utama dalam berbagai forum internasional.

“Kami juga mengapresiasi Indonesia, baik pemerintah ataupun masyarakatnya, untuk dukungan yang tak kunjung henti kepada rakyat Palestina,” ujar dia.

“G20 pasti digunakan Indonesia untuk membicarakan soal kemerdekaan Palestina, dalam forum regional, internasional, atau bilateral. Palestina akan selalu menjadi isu diplomasi Indonesia dan saya tidak ada keraguan terhadap hal itu,” imbuh Zuhair.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here