Spirit of Aqsa– Seorang tentara wanita Israel tewas dan beberapa orang lainnya terluka dalam insiden penembakan di Be’er Sheva, selatan Israel, pada Ahad (6/10/2014). Selain itu, mengutip Al Jazeera, 13 luka tembak akibat insiden tersebut.

Sumber Israel menyebutkan, wanita tewas itu merupakan seorang tentara dari Pasukan Penjaga Perbatasan Israel berusia 20 tahun.

Media Israel menyebutkan, pelaku telah dilumpuhkan. Menurut laporan, pelaku mengenakan rompi antipeluru selama serangan tersebut.

Radio militer Israel menyatakan bahwa penyelidikan sedang berlangsung terkait kemungkinan serangan ganda, yang melibatkan penembakan dan penusukan. Insiden ini menyebabkan 13 orang terluka, beberapa di antaranya dalam kondisi kritis, dan mereka telah dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan.

Sementara itu, kepolisian Israel mengonfirmasi bahwa mereka sedang melakukan penyisiran untuk mencari kemungkinan rekan pelaku penembakan di Be’er Sheva.

Sumber Israel menyebutkan bahwa korban tewas adalah seorang tentara dari Pasukan Penjaga Perbatasan Israel berusia 20 tahun.

Radio militer Israel juga mengungkapkan bahwa pelaku adalah penduduk Negev yang memiliki kewarganegaraan Israel.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here